Senin, 26 April 2021

Setu Yang Sudah ada Sejak Abad ke-19

Danau Setu Cigudeg merupakan salah satu dari sekian banyak setu peninggalan zaman kolonial Belanda. Namun sangat disayangkan, karena kurangnya perhatian dan perawatan, Setu Cigudeg menjadi terbengkalai.

Setu Cigudeg terletak di Kecamatan Cigudeg, Kabupaten Bogor, berjarak 42 km dari kota Bogor ke arah barat. Setu ini berada tepat dipinggir jalan raya yang menghubungkan Kota Bogor dengan kota-kota lain di Kabupaten Banten. Setu dengan luas 1,5 ha ini diperkirakan dibangun masa pemerintahan klonial Belanda sekitar abad ke-19. Setu ini terbentuk karena adanya pembangunan tanggul sepanjang 300m dimana diatasnya dibuat jalan yang menghubungkan Kota Bogor dengan Rangkas Bitung dan Pandeglang.

Dahulu, danau ini dimanfaatkan sebagai irigasi sawah dan pembangkit listrik oleh sebuah pabrik milik pengusaha perkebunan bangsa Belanda yang berada di sekitar Cigudeg. Tahun 1970 air danau Setu Cigudeg masih nampak jernih walaupun

pendangkalan sudahmulai nampak seiring meningkatnya jumlah penduduk disekitarnya. Hingga tahun 1990an, keadaan Setu Cigudeg benar-benar terbengkalai tanpa perawatan.

Pendangkalan yang terus menerus terjadi dari tahun ketahun menyebabkan kedalaman setu ini saat ini hanya mencapai 3m. Saat ini kualitas air setu pun sangat buruk. Sehingga mustahil Setu Cigudeg ini menjadi habitat hidup ikan-ikan. Selain itu, banyak juga bangunan yang didirikan diatas jalan yang melintasi setu ini. 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar